Sensasi Makan Takoyaki, Street Food ala Jepang

Senin, 13 Januari 2020 - 06:29 WIB
Sensasi Makan Takoyaki,...
Sensasi Makan Takoyaki, Street Food ala Jepang
A A A
BENTUKNYA bundar berupa bola-bola kecil. Terbuat dari adonan tepung, makanan asal Kansas, Jepang ini juga memiliki isian daging gurita. Biasanya takoyaki dijual sebagai street food ataupun jajanan pinggir jalan yang dinikmati sebagai camilan.

Namun, sekarang takoyaki tidak hanya dijual di pinggir jalan loh. Anda bisa mendapatkannya di mal dengan rasa tetap autentik seperti kalau beli di Jepang. Penggemar kudapan bola-bola takoyaki ini bisa mendapatkan juga rasa autentik dan sensasi berbagai variasi menunya di Gindaco Takoyaki, brand restoran khusus takoyaki yang belum lama ini membuka cabang terbarunya di Grand Indonesia East Mall, Jakarta Pusat.

KORAN SINDO pun penasaran untuk mencoba seperti apa tekstur dan rasa takoyaki yang katanya nomor 1 di Jepang ini. Membawa sensasi takoyaki autentik rasa Jepang, kalau baru pertama kali sebaiknya memesan dulu menu rekomendasinya, yaitu takoyaki original. Menu ini merupakan signature menu, dengan bulatan takoyaki yang mengembung terasa empuk di dalam namun renyah bagian luarnya.

Topping di atas takoyaki ini meliputi taburan melimpah rumput laut kering dan bonito flakes yang juga dikenal sebagaikatsuobushi . Gumpalan kecil cakalang keringyang difermentasi ini memang biasadigunakan dalam beberapa masakan Jepangkarena memberikan cita rasa gurih dansensasi aroma asap.

Bisa langsung ditebak bagaimana sensasimenyantap takoyaki versi original ini saat pertama kali? Bola panas takoyaki yang cukup padat tadi berpadu wangi asap bonito flakes dan taburan rumput laut kering. Rasanya makan sendirian terlalu kebanyakan untuk satu porsi berisi enam bola takoyaki. Nah akan lebih baik untuk sharing dengan teman agar bisa mencoba varian menu lain.

Misalnya menu cheese mentaiko takoyaki yang didominasi dengan keju gurih. Bola-bola takoyaki yang padat dan berisi gurita tadi disajikan dengan saus cod roe yang dicampur ke dalam japanese mayo dan saus kedelai. Topping di atasnya melimpah dengan mozzarella cheese, parsley, dan taburan kejuparmesan.

Variasi menu takoyaki dari Gindaco juga meliputi teritama takoyaki yang disajikan bersama saus teriyaki premium dan japanesemayo. Topping di atasnya juga ada salad telur yang memberikan kesegaran. Tak lupa ditambahkan juga dengan potongan rumput laut kering dan bonito flakes yang “menari-nari”.

Rasa dari menu ini saat disajikan begitu menggoda karena memakai jenis 7 rempah terkenal Jepang. Beberapa di antaranyaterasa rempah daun bawang, jahe merah, dantaburan tempura . Takoyaki Gindaco punyatiga cabang. Selain yang terbarunya ada di Grand Indonesia, salah satunya juga ada di Kemang Village.

Tiap gerainya tidak terlalu besar dan hanya terdapat sekitar delapan bangku. Dapurnya merupakan open kitchen sehingga pengunjung bisa menyaksikan proses memasaknya. Pengujung bisa melihat dua koki yang tampak sibuk menuang adonan. Mereka memasaknya hingga mencapai tingkat kematangan sempurna.

Saat memesan takoyaki, Anda bisa memilih beragam porsi, mulai dari 4, 6, 8, hingga porsi terbesarnya, 16 buah takoyaki. Keunikan dari takoyaki memang kerenyahannya. Dengan alat masak khusus, adonan takoyaki dimasak dengan cara diputar-putar. Kematangan setiap sisinya sama. Kriuk! Renyah di luar dan padat didalam. Saat digigit, hangatnya punmenyeruak ke dalam mulut, sesuai denganciri khas takoyaki di Gindaco.

Potongan daging gurita segar yangberukuran lebih besar dibanding takoyaki lainnya, serta campuran adonan khusus Gindaco, menjadi salah satu bahan utama dari rasa autentik yang ada. Selain bisa mendapatkan potongan gurita, kini pelanggan juga dapat memilih isi takoyaki dengan sosis premium yang terbuat dari daging berkualitas. Penasaran ingin mencobanya? Langsung saja sambangi gerainya.
(ysw)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1037 seconds (0.1#10.140)